BHABINKAMTIBMAS SEI WIE AIPDA HERI KURNIAWAN HADIRI PENYALURAN PROGRAM BANTUAN PANGAN BERUPA BERAS DI KEL SEI WIE

106

SINGKAWANG, Polda Kalbar-Polres Singkawang-Polsek Singkawang Tengah, Pada hari Jumat tanggal 1 Maret 2024, Aipda Heri Kurniawan, BHABINKAMTIBMAS Sei Wie, menghadiri acara penyeluran Program Bantuan Pangan berupa beras di Kelurahan Sungai Wie, Kecamatan Singkawang Tengah. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan Kota Singkawang di Kantor Kelurahan Sungai Wie, Jl. Terminal Induk.

Kapolsek Skw Tengah AKP JAWAWI melalui Aipda Heri Kurniawan menuturkan Acara Penyaluran pangan dihadiri oleh beberapa tokoh penting, antara lain Mitra Bulog Sungai Wie, Ibu Rafe’ah, Lurah Sungai Wie Indra Gunawan, S.H, Babinsa Kel. Sungai Wie Kopda P. Nababan, dan anggota Pulbaket Polsek Singkawang Tengah. Mereka turut serta dalam menyukseskan penyaluran bantuan pangan kepada masyarakat. Sei Wie.

Total stok beras yang disediakan mencapai 346 karung beras merek Bantuan Pangan dengan berat 10 kilogram per karung. Syarat pengambilan beras gratis adalah membawa fotokopi KTP/KK, dan jika diwakilkan, peserta juga perlu membawa fotokopi KTP. Setiap warga yang hadir berhak mendapatkan satu karung beras 10kg secara gratis tanpa dipungut biaya.

Petugas yang bertanggung jawab dalam kegiatan ini berasal dari Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan Kota Singkawang. Mereka menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab untuk memastikan distribusi bantuan pangan berjalan lancar dan merata kepada masyarakat Kelurahan Sungai Wie.
Penulis Ab/KD78.

About The Author