PERSONIL SATRESKRIM MELAKSANAKAN PENGAMANAN DI BEBERAPA VIHARA DI KOTA SINGKAWANG DALAM PERAYAAN IMLEK 2021.

252

Polda Kalbar Polres Singkawang Satreskrim- pada hari Jumat Tanggal 12 Februari 2021 anggota satreskrim polres Singkawang dan personil polres singkawang lainnya melaksanakan pengamanan dalam ibadah menyambut Hari Raya Imlek di Kota Singkawang.

Personil satreskrim polres singkawang melakukan pengamanan dala ibafah Peraya Imlek ini untuk mewujudkan cipta kondisi yang aman dan damai demi kelancaran bagi masyarakat yang merayakan.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dilapangan dengan sarana prasarana guna menunjang situasi yang kondusif serta memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk mengantisipasi tindak kejahatan dan kemacetan arus lalu lintas di Kota Singkawang.

Dalam kegiatan ini sebagai memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat dengan kehadiran anggota polisi di tengah2 Masyarakat yang sedang melakukan kegiatan ibadah di beberapa Vihara Kota Singkawang tersebut.

Kami mengharapkan dengan adanya anggota kepolisian dalam pengamanan di beberapa tempat ibadah atau Vihara di Koya Singkawang ini dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat Kota Singkawang dalam melakukan ibadahnya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah berlaku dengan menerapkan 5M dalam mencegah Covid-19 yang sudah meluas.

About The Author