Cegah Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Selatan Bripka Fransiskus bersama Babinsa Sijangkung Lakukan Patroli Hutan

234

Polda Kalbar Polres Singkawang Polsek Singkawang Selatan. Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Selatan Polres Singkawang Kelurahan Sijangkung Bripka Fransiskus Herianto bersama Babinsa Kelurahan Sijangkung bersinergi adakan patroli mengantisipasi bahaya karhutla di daerah hukum Polsek Singkawang Selatan , Rabu (10/02/2021).

Pelaksanaan patroli dialogis gabungan tersebut dipimpin Bripka Fransiskus Herianto selaku Bhabinkamtibmas kelurahan Sijangkung, dengan memberikan pemahaman dan himbauan tentang bahaya kebakaran hutan dan lahan.

Adapun warga yang di jumpai dan di berikan himbauan tentang Karhutlah yaitu Bapak Bong Hian yang beralamat jalan Sagatani Pakunam Rt 18 Rw 03 Kelurahan Sijangkung Kecamatan Singkawang Selatan.

“Kepada warga masyarakat kami imbau untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar, sebab akan sangat berbahaya bagi kesehatan berupa kabut asap dan bahaya pencemaran lingkungan, apa lagi api meluas tidak bisa dikuasai bisa terjadinya kebakaran hutan,” tutur Bhabinkamtibmas Bripka Fransiskus Herianto.

Kapolsek Singkawang Selatan Polres Singkawang Iptu Ronald Deny Napitupulu,S.H,M.H menjelaskan, kegiatan ini sebagai langkah dalam mengantisipasi bahaya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).Kegiatan ini akan dilaksanakan terus menerus ke daerah rawan terjadi kebakaran lahan dengan mengedepankan para Bhabinkamtibmas, tentunya bekerja sama dengan rekan terkait lainnya diantaranya bersama Babinsa yang bergabung dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan Sijangkung guna memantau dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

“Serta memberikan sosialisasi ke masyarakat bahwa karhutla masih menjadi masalah bagi semua kalangan mengingat dampaknya yang merugikan banyak pihak dan menimbulkan penyakit Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) untuk itu kami menghimbau agar masyarakat tidak membakar lahan dan hutan dengan sembarangan,” tegas Kapolsek.

About The Author