Himbauan Penggunaan Masker oleh personil Sat Binmas Polres Singkawang

108

Polda Kalbar Polres Singkawang Sat Binmas Polres Singkawang, pada hari Sabtu tanggal (30/01/2021), telah dilaksanakan kegiatan sambang kamtibmas.

Anggota Binmas Polres Singkawang Brigpol Juniardi melaksanakan patroli sambang di warung kopi jl.Aliayang Kota Singkawang dan memberikan himbauan penggunaan masker untuk pencegahan penyebaran covid 19 kepada para pengunjung warung kopi yang ada diwarung Kopi William.

Untuk menciptakan situasi Kamtibmas agar tetap yang aman dan kondusif serta mencegah penyebaran Covid -19 di wilayah hukum Polres Singkawang, Brigpol Juniardi tanpa mengenal lelah selalu memberikan himbauan kepada pemuda tentang penggunaan masker.

Patroli dialogis merupakan patroli yang sangat efektif untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada pengojek dan masyarakat sehingga langsung tepat sasaran dan dapat tercipta situasi kamtibmas yang kondusif serta langkah mencegah penyebaran covid-19.

Ditambahkan oleh Kasat Binmas melalui anggota Binmas Brigpol Juniardi menyampaikan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut serta dalam menciptakan suasana yang aman dan mencegah penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kota Singkawang.