
Polda Kalbar Polres Singkawang Humas Polres Singkawang – Pada hari Senin ( 28/06/2021 ) telah dilaksanakan acara puncak peringatan Hari Anti Narkotika Internasonal ( HANI) tahun 2021.
Acara puncak peringatan Hari Anti Narkotika Internasional kali ini dilaksanakan secara Virtual dengan Tema “Perang Melawan Narkoba ( WAR ON DRUGS ) di Era Pandemi Covid-19 menuju Indonesia Bersih Narkoba (BERSINAR).
Acara diawali dengan Pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan menyayikan lagu Indonesia Raya, kemudian Laporan Kepala BNN RI.
Selanjutnya Video selayang pandang BNN RI yang dilanjutkan dengan Sambutan Presiden RI dibacakan oleh Wakil Presiden RI yang dirangkai dengan pencanangan Indonesia BERSINAR.
Setelah itu Pembacaan Do’a dan selesai.
Hadir dalam kegiatan hari HANI 2021 di Pemkot Singkawang sebagai berikut Wakil Walikota Singkawang, Wakil DPRD kota Singkawang Sumberianto Tjitra, Kapolres Singkawang yang di wakili oleh Kasat Res Narkoba, Kajari Singkawang Edwin Kalampang, SH, Dandim1202 Singkawang yang di wakili oleh Mayor Suharmoko dan Kepala BNNK Kota Singkawang Kompol. Totok Budi.
Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar.