BHABINKAMTIBMAS BRIPKA AGUS BERIKAN HIMBAUAN KARHUTLA KEPADA WARGA KEL. BUKIT BATU SINGKAWANG.

140

Polres Singkawang Polsek Singkawang Tengah

Bhabinkamtinmas Polsek Singkawang Tengah yang bertugas di Kelurahan Bukit Batu, Bripka Agus memberikan himbuan kepada warga di Kel. Bukit Batu, tentang larangan Karhutla dan memberikan pemahaman kepada warga tentang dampak yang akan di terjadi akibat dari pembakaran hutan dan Lahan ( karhutla), Kamis (18-02- 2021 ).

Kebanyakan warga masyarakat tidak mengetahui akibat yang akan di timbulkan dari karhutla atau yang sering di sebut kebakaran hutan dan lahan, dampak yang ditimbulkan dari pembakaran hutan dan lahan ini adalah akan menimbulkan kerusakan lingkungan, menimbulkan asap, menimbulkan Kabut sehingga kita mengalami kesulitan untuk bernafas, sehingga dapat menimbulkan penyakit Inspa,

Jadi dalam membuka kebun ataupun membuka lahan harus melalui tahapan yang benar dan tidak dengan cara membakar, agar udara kita tetap segar dan tetap Sehat.

Bripka Agus Mengatakan ” Pada kesempatan ini saya menghimbau jangan membuka kebun atau lahan dengan cara membakar, dan saya juga mengharapkan apabila ada menemukan kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kel. Bukit Batu Kecamatan Singkawang Tengah, Agar segera menghubungi saya selaku Bhabinkamtibmas di Kel. Bukit Batu Ini, Ungkap Bripka AGUS.